It's Definitely Yes or Hell No

It’s DEFINITELY YES or HELL NO Sumber gambar: Pinterest Hai, semuanya. Apa kabar? Semoga kalian baik-baik saja ya . Di postingan blog kali ini aku akan membahas soal kenapa kita sering kali berbohong pada diri kita sendiri karena lingkungan, atau pun punya perasaan ga enakan. Coba deh ingat-ingat, kamu pasti pernah dong bilang "ya" sama tem an , padahal kamu lagi ga bisa memenuhi permintaa n nya. Apakah itu hal yang bagus untuk dilakukan? Baiklah. Perasaan ini muncul karena kita tidak jujur dengan diri sendiri tentang hal yang menjadi kapasitas diri kita. Kita mengesampingkan kebutuhan kita untuk faktor eksternal. Dalam sehari-hari misalnya, kita tahu bahwa tubuh kita sedang lelah, tetapi karena kita memiliki target yang harus dicapai hari itu juga, kita jadi memaksakan diri untuk tetap bekerja. Namun, alih-alih menyelesaikan semuanya, tubuh kita justru jatuh sakit, akibat kita mengabaikan sinyal ‘butuh istirahat’. Jujur pada di...